Pendamping PKH Kecamatan Panarukan Situbondo Adakan Sosialisasi Graduasi KPM PKH

Pendamping PKH Kecamatan Panarukan Situbondo Adakan Sosialisasi Graduasi KPM PKH
 Suasana kegiatan Sosialisasi Graduasi KPM PKH Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo.

Smartzone.site -
Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH)  Desa Paoan Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, Pendamping PKH melaksanakan sosialisasi proses pemahaman masyarakat tentang graduasi. Rabu, (07/08/2019)

Kepala Desa Paoan H. Ahmad Humaidi mengungkapkan, masih banyak masyarakat yang perlu diberikan pemahaman. Hal ini dikarenakan masih ada sebagian masyarakat yang sudah mampu, namun belum ada kesadaran bahwa dirinya sudah mampu.

"Maka dari itu dengan adanya sosialisasi ini sangat membantu untuk memberikan pemahaman dan kesadaran masyarakat, khususnya kepada KPM PKH," terangnya.

Sementara Korkab PKH Kabupaten Situbondo Ninda Hasminurhayati menjelaskan, sampai saat ini realisasi bantuan PKH di Kabupaten Situbondo berjalan dengan maksimal, lebih-lebih terhadap di Desa Paoan Kecamatan penarukan.

"Tentu dengan adanya bantuan PKH, ekonomi masyarakat banyak mengalami perkembangan kesejahteraan. Bahkan, banyak yang sudah mengundurkan diri sebab sudah dianggap mampu memenuhi kebutuhan hidupnya, seperti mempunyai usaha sendiri, ada yang punya mobil, sawah dll. Demikian, membuktikan bahwa capaian tujuan PKH bisa terwujud," tegas Ninda

Pkh Situbondo

Selain itu korkab menambahkan, Program Keluarga Harapan adalah bantuan bersyarat, yaitu bagi yang hamil wajib 1 bulan ke posyandu, bagi yang punya anak sekolah keaktifan 80 persen, bagi yang mempunyai anak balita 1 bulan wajib ke posyandu dan pertemuan kelompok wajib hadir satu bulan satu kali.

"Jadi kalau tidak melaksanakan kewajiban tersebut akan dikenakan sanksi kecuali izin," tambahnya

Fahri Akmal sebagai supervisor memaparkan, pihaknya akan fokus mendampingi KPM yang akan digraduasi, terutama KPM PKH yang tidak tepat sasaran.

"Tapi Alhamdulillah, banyak KPM PKH di Situbondo yang sadar bahwa dirinya sudah mampu sehingga mengundurkan diri dari kepesertaan PKH," katanya

Fahri melanjutkan, graduasi ini ada 3 macam. Pertama graduasi mandiri, kedua graduasi alami dan ketiga graduasi mampu.

"Graduasi mandiri, merupakan masyarakat yang sudah mampu dikarenakan mempunyai usaha. Sementara, raduasi mampu adalah untuk masyarakat yanh sudah kaya dan mempunyai asset kekayaan.Sedangkan graduasi alami yaitu KPM yang sudah tidak punya komponen," pungkas Fahri

Penulis: W Heriyan

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama